Monday, January 8, 2018

Cara agar tanaman kacang panjang berbuah lebat


Sore..
Ketemu lagi di blog saya Petani indonesia,
Seperti biasa saya akan berbagi tips tentang seputar dunia pertanian di wilayah saya.
Yang mudah2an bisa bermanfaat bagi para pengunjung Setia blog saya.



Ok, tak perlu berlama-lama langsung saja
Saka akan berbagi tips cara perawatan KACANG PANJANG supaya genjah
Mungkin cara nya memang hpir sama seperti artikel yg sudah saya bahas sebelumnya yaitu tentang Cara menanam dan perawatan tanaman TERONG
Disitu sudah leng caranya
Tapi kalo kacang ini sedikit berbeda ya sobat bloger
Perawatannya yg hampir sama tapi beda caranya.

Langsung saja cara cara nya :

>> Persiapkan benih dengan kualitas yg bermutu, atau benillh yg sudah bersertifikasi bermutu pada produk tertertentu

>> JARAK PENANAMAN
jarak penanaman yg biasa sering dilakukan yaitu antara 25-30 cm

>> SIAPKAN JUGA AJER
Ajer sebagai media perambat untuk tanaman kacang itu sendiri,  supaya bisa menumbuhkan Batang² kacang itu

>> PERAWATAN
Dan untuk perawatan nya biasanya pada tanaman KACANG PANJAGENJAH

Yg menjadi musuh utama adalah kutu kebul yg sering hinggap di daun pada kacang
Karena tumbuhan kacang ini sangat rentan akan KUTU KEBUL
maka dari itu pembasmian menggunakan obat KIMIA atau ALAMI
Harus dilakukan secara berkala supaya tidak menimbulkan efek pada buah nanti nya.

>> MENGURANGI DAUN PADA KACANG PANJANG
Naahh ini paling penting karena pada saat tanaman KACANG PANJANG ini sudah mendekati usia pemanenan
Usahakan mengurangi daun yg ada pada Batang nya
Karena ini bertujuan untuk menyuburkan hasil pada buah kacang itu
Apabila ini tdk dlakukan maka buah tersebut takan bisa membesar atau pun memanjang karena faktor daun yg berlebiha
Tujuan lainya juga untuk mengurangi kutu kebul agar tak hinggap di tumbuhan KACANG PANJANG

>> PEMANENAN
Pemanenan biasa nya dilakukan ketika umur si KACANG PANJANG itu sudah mencapai 30-35 hari
Rata2 pada umur itu kacang panjang bisa dipanen.
Dan jarak pemananenan juga kebanyakan 2 hari sekali



Tanaman yg satu ini sangat banyak diminati di kalangan para petani di NUSANTARA
Karena seperti yg saya bilang tadi  tanaman ini yaitu GENJAH
Yg berarti umur tanaman yg tidak lama dan proses pemanenanya jug tidak butuh waktu lama
Cocok untuk bisa mencukupi kebutuhan sehari hari bagi kalangan para PETANI.
Karena hanya membutuhkan kurang lebih 1 bulan sudah bisa menikmati hasil nya

Dan mudah² an artikel saya ini bisa membantu kalian yg mengunjungi blog saya khusus nya dalam bidang Pertanian.
Terus ikuti saya di blog ini,  karena saya akan terus update artikel setiap harinya
Dan akan memberikan informasi seputar dunia pertanian

Terima kasih dan sampai jumpa besok di artikel saya selanjut nya.



Artikel terkait

Bagaimana cara mengatasi penyakit Patek/antraknosa atau krepek

Bagaimana sih cara mengatasi penyakit patek /antraknosa/krepek pada tanaman cabai??  Petani memang sedikit dbuat kewalahan dengan penyakit...